Mingyu SEVENTEEN Cedera, Absen Promosi Lagu ‘God of Music’

BRI dan Pegadaian
BRI dan Pegadaian pun kembali berkolaborasi dengan Specialty Coffee Assosiation of Indonesia (AKSI-SCAI) dan PMO Kopi Nusantara dari Kementerian BUMN di ajang Trade Expo Indonesia. (dokBRI/Dimanakita.com)

Dimanakita.com – PLEDIS Entertainment mengumumkan kabar kurang mengenakan mengenai anggota SEVENTEEN, Mingyu yang cedera.

Mingyu tidak dapat berpartisipasi dalam promosi lagu ‘God of Music’ bersama SEVENTEEN pada hari Kamis, 26 Oktober, karena mengalami nyeri punggung bagian bawah yang mendadak.

Dalam pernyataan resmi yang diunggah oleh PLEDIS melalui Weverse, disebutkan bahwa Mingyu langsung mendapatkan perawatan medis setelah mengalami nyeri punggung.

Setelah pemeriksaan medis, staf medis menyarankan agar Mingyu beristirahat dan melakukan proses pemulihan yang baik.

Agensi menjelaskan, “Pada hari Kamis, 26 Oktober, MINGYU mengalami nyeri punggung bawah secara mendadak dan kesulitan bergerak sehingga memerlukan perawatan medis. Setelah diperiksa, ia menerima nasihat dari staf medis kalau harus beristirahat selama jangka waktu tertentu dan memantau kesembuhan.”

Meskipun Mingyu memiliki tekad untuk tetap berpartisipasi dalam promosi lagu ‘God of Music’ PLEDIS Entertainment mengutamakan kesehatan artisnya.

Akibatnya, PLEDIS Entertainment memutuskan untuk mengizinkan Mingyu absen dari sejumlah kegiatan promosi sementara waktu dan berharap penggemar memahami keputusan ini. Agensi menekankan bahwa kesehatan Mingyu adalah prioritas utama.

PLEDIS menjelaskan, “Meskipun artis ini (Mingyu) bertekad berpartisipasi dalam aktivitas promosi album terbaru, perusahaan memprioritaskan kesehatannya di atas segalanya dan kami berencana untuk menjalankan aktivitasnya secara fleksibel, dengan mengutamakan pendapat dari staf medis dan kesehatan artis.”

Agensi juga meminta maaf kepada penggemar dan berjanji akan melakukan yang terbaik untuk membantu Mingyu dalam proses pemulihan atas cedera punggungnya.

Mereka berharap agar Mingyu dapat pulih sepenuhnya dan segera bertemu kembali dengan penggemarnya.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *