Curug Aren Sentul Forest Club, Destinasi Wisata di Bogor dengan Fasilitas Kekinian

Curug Aren
Curug Aren (curugarensentul.com)

dimanakita.com – Membicarakan destinasi wisata di kota bogor sepertinya tidak bisa habis untuk dikulik, apalagi wisata alamnya. Bogor sendiri memang banyak menyimpan spot healing yang cocok untuk berbagai berbagai kalangan.

Bagi kamu yang suka dengan tempat wisata bernuansa alam, Curug Aren Forest Club mungkin bisa menjadi sasaran destinasi yang patut dikunjungi olehmu. Pas buat kamu yang ingin ajak pacar, teman, dan keluarga berlibur di sini.

Destinasi Curug ini cocok untuk kalian yang ingin merasakan suasana alam yang asri dan alami, curug ini terletak di Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Keindahan alam yang ditawarkan juga beragam, seperti Hutan, Sungai, Curug dan pemandangan yang memanjakan mata.

Curug Aren sebagai destinasi utama di kawasan tersebut sangat mempesona, air terjun dengan ketinggian 25 meter dan dinginnya percikan air serta suasana yang sejuk sungguh membuat tenang.

Wisatawan juga bisa menghabiskan waktunya di sini dengan menyewa penginapan yang tersedia di sekitar Curug Aren, untuk harganya sendiri disesuaikan dengan jenis dan fasilitas yang disediakan.

Tidak hanya pemandangan alam, Sentul Forest Club juga menawarkan berbagai fasilitas wisata alam lain seperti, camp, pondok bambu, fun offroad, trekking, canyoning, atv dan lain sebagainya. 

Curug Aren dibuka untuk umum mulai dari pukul 9 pagi hingga 5 sore untuk hari biasa dan pukul 9 pagi hingga 6 sore di akhir pekan.

Selain pemandangan yang indah dan fasilitas yang lengkap, harga tiket masuk ke Curug Aren juga cukup terjangkau mulai dari Rp 30 ribu – Rp 100 ribu per orang, tergantung dari fasilitas yang dipilih.

Akses untuk ke sana juga mudah dan dekat dengan jalan besar, namun untuk masuk ke dalamnya pengendara mobil dan motor perlu berhati-hati, sebab jalannya tidak begitu mulus dan tidak begitu besar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *