Dimanakita.com – Mau bepergian dengan bujet murah? transportasi kereta api ekonomi premium juga tidak kalah nyaman untuk perjalanan jauh. Bahkan, harganya saat ini bisa terbilang cukup ramah di kantong. Simak tips travelling menggunakan kereta api supaya nyaman.
Meski kerap kurang diperhatikan, ternyata pemilihan kursi yang salah di kereta bisa membuat perjalanan kita kurang nyaman dan bahkan terasa membosankan.
Berikut beberapa Tips Travelling Menggunakan Kereta Api:
Ambil nomor kursi 12 hingga akhir untuk rute dari barat ke timur
Jika kamu akan melakukan perjalanan jauh dengan menggunakan kereta api, maka penting untuk memperhatikan nomor kursi.
Meski sepele, namun ini ternyata berpengaruh pada pada kualitas perjalanan seperti tingkat kenyamanan.
Jika kamu menggunakan kereta api dengan rute timur ke barat, misalnya dari arah Jakarta ke Banten, Jawa Barat ke Jakarta, Jawa Tengah ke Bekasi, dan Jawa Timur ke Jakarta, bisa memilih nomor kursi dari 1-12 agar tidak berjalan mundur.
Pilih yang dekat gerbong makan
Sebenarnya tips yang satu ini bisa kamu hindari atau terapkan saat membeli tiket kereta api untuk perjalanan jauh.
Jika kamu memilih untuk membawa makanan atau minuman sendiri sebagai bekal, maka tidak perlu memesan yang di dekat gerbong makan.
Namun jika kamu merasa perlu melepas penat selama perjalanan dengan makan langsung di gerbong makan, maka cara ini bisa kamu terapkan.
Hindari memilih kursi di dekat bordes
Jika kamu ingin beristirahat selama perjalanan yang panjang, maka sebaiknya hindari kursi yang dekat dengan bordes.
Bordes merupakan ruangan yang berada di ujung gerbong yang berfungsi sebagai akses untuk keluar masuk antar gerbong kereta.
Umumnya kursi yang dekat dengan gerbong ini akan menganggu selama perjalanan sebab suaranya yang berisik saat dibuka.
Apalagi akan banyak orang yang keluar masuk untuk ke toilet hingga gerbong.
Itu dia empat tips memilih kursi kereta saat perjalanan travelling.***