EXO-L Sambut Meriah Akun Instagram D.O

EXO-L
Fakta Mini Album D.O. EXO (Instagram/@weareone.exo)

Dimanakita.com – Merayakan comeback mereka dengan album EXIST, EXO tak henti-hentinya memberi kejutan kepada EXO-L (sebutan buat fans EXO). Dihari yang sama dengan perilisan album ketujuhnya pada Senin 10 Juli 2023, salah satu member EXO yakni D.O mengumumkan dia sudah buat akun Instagram.

Mengutip dari detikhot, sejauh ini, D.O merupakan satu dari dua member EXO yang tidak punya Instagram pribadi. Tentu saja kemunculan pemilik nama asli Do Kyungsoo itu di platform media sosial Instagram disambut meriah oleh EXO-L.

Hal ini lantaran ada jarak yang amat jauh antara member EXO terakhir yang bikin Instagram dengan kemunculan D.O di media sosial.

Kolom komentar unggahan-unggahannya pun langsung dibanjiri oleh kalimat-kalimat sambutan, emoji menangis, hingga komentar-komentar kocak.

“Ya Tuhan ini mimpi aku banget! Bahagia banget sampai nggak bisa napa!” tulis salah satu penggemar.

“Bang, caption-nya nih bang?” tulis fans lain merujuk pada foto tanpa keterangan yang diunggah D.O ke Instagram.

“Tuh kan, tuh kan, awalnya buka-buka dada (di foto teaser), sekarang udah mulai buka Instagram! Maksudnya apa? Seharusnya kamu tetep jadi anak majelis aja biar saingan aku nggak kelihatan ada berapa!” tulis fans lain diakhiri tiga emoji menangis.

“Maaf masih nggak nyangka. Pelan-pelan ya pak astronot,” tulis yang lain. ‘Pak Astronot’ merupakan plesetan meme media sosial ‘Pak Supir’ yang tengah banyak digunakan; diganti astronot karena peran D.O dalam film terbarunya The Moon yang akan tayang bulan depan.

“Nah kamu kan udah ada IG ya, jangan didiemin bae ya, dipake! Gue kasih tahu ya, ini di IG lo bisa live, terus bisa bikin Story, terus juga pas live lo bisa ramean sama member lain. Jangan jadi kuburan ya, IG tuh buat selfie, upload terus selfie, jangan ilang kalau capek karena notifikasi di IG banyak,” tulis yang lain lagi.

Sejauh ini D.O baru mengunggah dua post dengan empat foto berbeda. Satu foto merupakan promosi Cream Soda dengan foto teaser dirinya. Foto yang lain menampilkan potret bulan purnama dan BTS di lokasi syuting The Moon.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *